Senin, 12 Agustus 2013

Cara Repair Komputer yang Mudah Dengan Hiren's BootCD 15.2



Sobat, kali ini saya akan berbagi pengalaman tentang cara merepair komputer terlebih karena sebagai pengelola warnet sering sekali komputer mengalami troble entah oleh client yang sok tau atau memang sengaja di buat error biar kita kelabakan,...fositif saja mungkin karena serangan virus.

Tentu hal ini sangat menjengkelkan, ketika anda coba restore ternyata sama saja karena keusakan mungkin sudah parah, jalan satu satu nya dan yg termudah adalah instal ulang...uff..tunggu dulu ada cara lain untuk merepair sistem OS anda tanpa harus instal ulang, namanya Hiren's Boot, program ini sangat berguna dan wajib anda miliki jika anda yg hobi merepair komputer, dilengkapi dengan berbagai macam tool seperti : anti virus tools, backup tools, bios/cmos, partitions, recovery, MBR  dan masih banyak lagi semua terangkum dalam program internal miniXP yang dijalankan melalui boot cd pada hiren's bootCD.

Mungkin penjelasan saya cukup singkat, saya pikir anda dapat mengerti ketika anda praktek langsung, untuk mendownload hiren's boot 15.2 terbaru silahkan klik disini, filenya lumayan besar 592Mb tapi kemampuannya jauh lebih besar manfaatnya.

Sekian moga bermanfaat....




Tidak ada komentar:

Posting Komentar